RUPIT-Hanya karena rokok sebatang, Deni Soleh (16) warga Kelurahan Muara Rupit Kecamatan Rupit tega menikam sobat (sahabat) karibnya Firdaus Satar (20) juga warga Kelurahan Muara Rupit, hingga tewas. Pembunuhan itu terjadi Jumat (26/2) sekitar pukul 03.30 WIB di KBM Kelurahan Muara Rupit.
Tersangka Deni Soleh pagi itu juga yakni sekitar pukul 04.00 WIB berhasil ditangkap petugas Polsek Rupit di kediamannya. Sementara korban siang harinya dikebumikan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) setempat.
Kapolres Musi Rawas AKBP Herry Nixon’s melalui Kasat Reskrim AKP Maruly Pardede didampingi Kapolsek Rupit Iptu Amir Hamzah kepada Musirawas Ekspres menjelaskan tersangka dan korban adalah sahabat karib. Bahkan sehari-hari keduanya sering nongkrong bersama, bahkan sudah layaknya saudara.
Dinihari naas itu, keduanya sedang nongkrong di KBM. Saat itu tiba-tiba rokok mereka tinggal sebatang. Rokok itu kebetulan sudah diambil oleh korban terlebih dahulu, sehingga korban kesal dan hendak merebut rokok itu.
Karena beberapa kali saling berebut rokok, akhirnya kedua korban terlibat perang mulut. “Berdasarkan hasil pemeriksaan terhadap korban dan saksi-saksi, keduanya sempat bertengkar mulut gara-gara rokok sebatang itu,” jelasnya.
Dalam pertengkaran itu korban menantang korban. “Informasinya korban membuka pakaiannya dan mengatakan kepada tersangka silakan menikam tubuhnya. Sebenarnya korban hanya bercanda karena tersangka dalah sahabat karibnya,” jelas Kapolsek.
Namun tersangka diduga sudah gelap mata, sehingga langsung mencabut pisau yang dibawahnya. Kemudian menikam tepat mengenai dada sebelah kiri. Tikaman itu membuat korban langsung terkapar, dan akhirnya menghembuskan nafasnya yang terakhir kali.
“Pisau tepat mengenai dada kiri korban, dengan lebar luka sekitar 2,5 CM dan kedalaman 16,5 CM. Dan diduga mengenai jantung,” jelas Kapolsek sambil menambahkan tersangka diancam dengan pasal 338 KUHP tentang pembunuhan dengan ancaman hukuman maksimal 15 tahun penjara. (ME-01)
Berita Utama
01 Maret 2010
Pasal Rokok, Sobat Karib Dibunuh
Top Reader
-
LUBUKLINGGAU- Beredarnya isu menyesatkan mengenai dua sejoli yang sedang berhubungan intim dan tidak bisa lepas (gancet) hebohkan warga Lubu...
-
LUBUKLINGGAU- Mengejutkan. Ternyata antenna yang dipasang ditower PT Telkomsel menyebarkan radiasi tinggi yang menimbulkan dampak kesehatan ...
-
*Operasional Terkendala Izin Slot Time MUSI RAWAS- Rencana penerbangan reguler melalui Bandara Silampari untuk pesawat komersil dengan rute ...
-
MUSI RAWAS- Pembukaan jalur penerbangan Lubuklinggau-Jakarta via Bandara Silampari Mura-Bandara Sokarno Hatta Cengkareng Jakarta menuai suks...
-
LUBUKLINGGAU- Dua orang tersangka jambret nyaris tewas dikeroyok massa. Keduanya adalah Doni (20) dan Eko Saputra (26), keduanya warga Jl Ga...
0 komentar:
Posting Komentar