24 Maret 2010

Perbaikan Jembatan Gantung Pulau Panggung Dimulai

MUARA KELINGI-Ada kabar yang cukup menggembirakan bagi warga Desa Pulau Panggung Kecamatan Muara Kelingi. Dalam waktu tidak lama lagi mereka tidak akan lagi repot harus menggunakan perahu dan mengeluarkan biaya untuk menyeberang menuju desa mereka. Pasalnya Jembatan Gantung Pulau Panggung yang rusak parah akibat diterjang air saat Banjir Bandang akhir Februari lalu kemungkinan segera akan bisa digunakan kembali.

Alasannya karena perintah Bupati Musi Rawas, H Ridwan Mukti agar segera dilakukan perbaikan terhadap jembatan gantung yang rusak dengan dana tanggap darurat Rp 50 juta mulai dilaksanakan. Camat Muara Kelingi, Musadik Nanguning saat dikonfirmasi Musirawas Ekspres kemarin (23/3) menyampaikan informasi tersebut. Menurutnya perbaikan Jembatan Gantung Pulau Panggung yang selama ini menjadi sarana vital warga menuju ke Desa Pulau Panggung yang berada di sebarang Sungai Musi dimulai.

“Setelah Bupati Mura memerintahkan untuk secepatnya dilakukan prbaikan Jembatan Gantung Pulau Panggung jajaran terkait langsung mengambil langkah. Yakni melakukan pndataan dan pemantauan langsung terhadap kerusakan jembatan untuk menyusun langkah perbaikan secara cepat,” papar Muadik. Khususnya Dinas PU Bina Marga sudah memesan papan dan material lainnya untuk melakukan perbaikan. Ini dilakukan mengingat kayu dan papan untuk lantai dan dinding jembatan gantung lepas dan hanyut terbawa arus besar saat banjir. Makanya dibutuhkan kayu dan papan untuk perbaikan.

“Selain itu juga belakangan ini ada informasi yang menyebutkan kalau kawat sling penahan utama Jembatan Gantung Pulau Panggung kendur akibat tertarik saat banjir. Makanya tim dari Dinas PU Bina Marga Senin (22/3) lalu turun melakukan pengecekan. Dan ternyata tidak ada masalah sehingga tidak harus mengganti sling,” ungkap Musadik. Dengan demikian perbaikan tinggal menunggu material dalam hal ini papan dan kayu. Makanya perbaikan bisa langsung dilaksanakan dan kemungkinan tidak akan banyak memakan waktu.

“Untuk itu kepada warga Desa Pulau Panggung diharapkan bersabar. Yang pasti perbaikan sudah dimulai dan diharapkan bisa selesai secepatnya sehingga bisa dimanfaatkan,” ungkap Musadik.

Sebelumnya diinformasikan, tiga jembatan gantung yang rusak parah di dua kecamatan yakni Jembatan Gantung Pulau Panggung dan Tanjung di Kecamatan Muara Kelingi serta Jembatan Gantung Pelawa Kecamatan BTS Ulu diinstruksikan untuk segera diperbaiki. Untuk perbaikan tersebut Bupati Mura, H Ridwan Mukti menyiapkan dana Rp 110 juta. Rinciannya jembatan gantung di Desa Pulau Panggung yang rusak paling parah dianggarkan dana Rp 50 juta. Untuk Jembatan Gantung Tanjung Rp 35 juta, sedangkan untuk Jembatan Gantung Desa Pelawe dianggarkan dana Rp 25 juta. (ME-02)

0 komentar:

Top Reader

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More