*10 Maret Daftar Ulang
LUBUKLINGGAU- Keinginan 449 Calon Pegawai Negeri Sipil Daerah (CPNSD) Kota Lubuklinggau formasi 2009 yang lulus pada seleksi penerimaan Minggu 7 November 2009 lalu untuk segera di lantik menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS) penuh akan segera terwujud.
Pasalnya saat ini Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kota Lubuklinggau sudah melakukan pendataan ulang berkenaan dengan berkas CPNSD itu, termasuk kelengkapan berkas dan Surat Keputusan CPNSD tersebut.
Seperti diungkapkan Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kota Lubuklinggau, Surnadi saat ditemui Musirawas Ekspres di kantornya, Rabu (3/3).
Dikatakan Surnadi saat ini berkas seluruh CPNSD formasi 2009 sudah lengkap. Seyogyanya menurut rencana pelantikan akan dilaksnakan pada Rabu (10/3) mendatang oleh Walikota Lubuklinggau H. Riduan Effendi. “ Akan tetapi di karenakan pada saat itu Walikota sedang ada tugas keluar Kota sehingga pelantikan diundur sekitar tanggal 20,” jelasnya.
" Ya menurut rencana tanggal 10 Maret ini, namun setelah saya menghadap beliau (walikota -red) ternyata pada tanggal tersebut beliau tidak bisa, oleh sebab itu kita undur.Alasanya ya itu tadi bahwasanya pengambilan sumpah akan di lakukan langsung oleh Walikota Lubuklinggau oleh sebab itu kita menunggu kapan beliau bisa tetapi saya pastikan sekitar tanggal 20 CPNSD tersebut sudah dilantik," tegasnya.
Surnadi menjelaskan sementara ini pihaknya masih dalam tahap penyusunan berkas dan persiapan menjelang pelantikan CPNSD tersebut, Rabu (10/3) hingga Selasa (16/3) mendatang seluruh CPNSD di minta daftar ulang ke BKD guna pengecekan apabila ada kekurangan berkas.
“Selain daftar ulang selama satu minggu tersebut akan di gunakan untuk persiapan seperti kapan kepastian pelaksanaan pelantikan, kemudian seragam apa yang akan dipakai pada saat pengambilan sumpah jabatan, dan gladi. Nanti kita akan kirimkan surat pemberitahuan kepada seluruh CPNSD tersebut bahwa pada Rabu (10/3) mendatang jadwal daftar ulang termasuk CPNSD yang berdomisili di luar kota Lubuklinggau,” ungkap Surnadi.(CW-01)
Berita Utama
04 Maret 2010
20 Maret Pelantikan 449 CPNSD Formasi 2009
Top Reader
-
LUBUKLINGGAU- Beredarnya isu menyesatkan mengenai dua sejoli yang sedang berhubungan intim dan tidak bisa lepas (gancet) hebohkan warga Lubu...
-
LUBUKLINGGAU- Mengejutkan. Ternyata antenna yang dipasang ditower PT Telkomsel menyebarkan radiasi tinggi yang menimbulkan dampak kesehatan ...
-
*Operasional Terkendala Izin Slot Time MUSI RAWAS- Rencana penerbangan reguler melalui Bandara Silampari untuk pesawat komersil dengan rute ...
-
MUSI RAWAS- Pembukaan jalur penerbangan Lubuklinggau-Jakarta via Bandara Silampari Mura-Bandara Sokarno Hatta Cengkareng Jakarta menuai suks...
-
LUBUKLINGGAU- Dua orang tersangka jambret nyaris tewas dikeroyok massa. Keduanya adalah Doni (20) dan Eko Saputra (26), keduanya warga Jl Ga...
0 komentar:
Posting Komentar