16 April 2010

Linggau Clas Idol 2010

LUBUKLINGGAU- Lagu pop kali kini mengalami perkembangan pesat. Tak berlebihan jika lagu pop saat ini sudah jadi bagian dari arena berkesenian, terutama anak muda dalam menyalurkan minat bakat dan hobi. Sejalan dengan kondisi tersebut Lister Management menggelar Linggau Clas Idol 2010 yang disponsori clas mild. Kegiatan ini dipusatkan di Ball Room Hotel Hakmaz Taba Lubuklinggau.

”Memang kegiatan ini untuk yang pertama dilakukan di Lubuklinggau. Ke depan akan dilakukan setiap tahun atau dengan kata lain menjadi agenda tahunan,” ungkap Herwin, didampingi Leo mewaki Lister Management, Kamis (15/4). Menurut Herwin bagi masyarakat Kota Lubuklinggau dan Musi Rawas yang berumur 18 hingga 28 tahun yang berkeinginan untuk menyalurkan bakatnya dapat mendaftar ke Hotel Hakmz Taba mengikuti ajang Lingga Cals Idol ini.

”Sekarang pendaftaran sudah mulai dibuka hingga 21 April mendatang,” ungkapnya.
Sementara audis akan dilaksanakn pada Kamis dan Jumat (22-23/4) dan grand final 24 April di Ball Room Hakmaz Taba.

”Sdapun pelaksanaanya akan digelar pada 22 hingga 23 April mendatang sementara grand finalnya pada 24 April. Dalam kegiatan ini kita akan objektif sehingga dapat menjaring bibit artis asal Lubuklinggau dan Musi Rawas,” jelasnya.
Lebih jauh Herwin menjelaskan dalam kegiatan ini bagi peserta yang masuk lima besar selain mendapatkan trophy dan dikarantina selama satu bulan juga akan mengikuti rekaman album kompilasi di Lister Record.

Sementara itu Manager Pengawas Hotel Hakmaz Taba, Dasrul Masyaris didampingi Manager Operasional dan Konsultan Edi Suryadi Ningrat serta Susanto kepada Musirawas Ekspres mangatakan Linggau Clas Idol 2010 selain untuk mempromosikan fasilitas hotel, juga salah satu ajang pencarian bakat bagi para pemuda di kota ini. Lebih jauh Dasrul mengatakan segi positif lainnya kegiatan ini akan dilaksanakan setiap tahun dan sehingga artis lokal kota ini dapat menyalurkan bakatnya.

“Selain itu kepada para pemenang juga patut berbesar hati sebab nantinya mereka akan diikutsertakan rekaman album kompilasi lister record,” kata Dasrul.
(ME-04)

0 komentar:

Top Reader

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More