*51 Pejabat Esselon 3 dan 4 Kembali Dimutasi
MUSI RAWAS-Gerbong mutasi pejabat Mura akhir-akhir ini bergerak makin kencang. Terbukti Bupati Mura, H Ridwan Mukti Rabu (28/4) pagi di Auditorium kembali melantik dan mengambil sumpah sejumlah pejabat eselon III dan eselon IV sebagai impelentasi peraturan pemerintah (PP) Nomor 41 Tahun 2007 tentang penataan organisasi perangkat daerah.
Mutasi ini merupakan kali ketiga dilaksanakan sejak memasuki 2010 ini. Sedikitnya 51 pejabat yang dilantik terdiri dari pejabat eselon III sebanyak 43 orang, eselon IV 8 orang dimutasi pada agenda kali ini. Pelantikan didominasi tenaga kesehatan, bahkan dari total 51 orang, khusus tenaga Kesehatan dan Pendidikan. Pada eselon III, dari 43 orang pejabat setingkat Kasubbag, Kabid, Kasi serta sekretaris, baik Dinas, Kantor maupun staf pada bagian uit kerja Sekretaris Daerah (Sekda), juga menyentuh pucuk pimpinan setingkat Kabag di lingkungan Setda Mura.
Sementara, mutasi tidak saja terjadi pada Dinas Kesehatan, tapi juga di jajaran Kantor Pelayan Kesehatan RS Dhuafa dimana Nasrul yang sebelumnnya menjabat Kasi Analisa dan Pendayagunaan Sarana pada RS dr Sobirin digeser sebagai Kabag Tata Usaha pada RS dr Sobirin. Untuk jabatan baru khusus UPTD Puskesmas, yakni kepala UPTD Puskesmas O Mangunharjo H Siwito, Kepala UPTD Puskesmas Karya Sakti Kecamatan Muara Kelingi Teopan Perdamaian, Kepala UPTD Puskesmas Ciptodadi Erwan Susanto, Kepala UPTD Puskesmas Sungai Bunut Laura Sari.
Bupati Mura Ridwan Mukti dalam sambutannya mengatakan mutasi jabatan tersebut merupakan salah satu langkah pemerintah untuk lebih meningkatkan kinerja pegawai di lingkungan Pemkab Mura. (ME-06)
Berita Utama
29 April 2010
Gerbong Mutasi Makin Kencang
Top Reader
-
LUBUKLINGGAU- Beredarnya isu menyesatkan mengenai dua sejoli yang sedang berhubungan intim dan tidak bisa lepas (gancet) hebohkan warga Lubu...
-
LUBUKLINGGAU- Mengejutkan. Ternyata antenna yang dipasang ditower PT Telkomsel menyebarkan radiasi tinggi yang menimbulkan dampak kesehatan ...
-
*Operasional Terkendala Izin Slot Time MUSI RAWAS- Rencana penerbangan reguler melalui Bandara Silampari untuk pesawat komersil dengan rute ...
-
MUSI RAWAS- Pembukaan jalur penerbangan Lubuklinggau-Jakarta via Bandara Silampari Mura-Bandara Sokarno Hatta Cengkareng Jakarta menuai suks...
-
LUBUKLINGGAU- Dua orang tersangka jambret nyaris tewas dikeroyok massa. Keduanya adalah Doni (20) dan Eko Saputra (26), keduanya warga Jl Ga...
0 komentar:
Posting Komentar