LUBUKLINGGAU- Sedikitnya 54 santri dari sepuluh kelurahan dilingkungan kecamatan Lubuklinggau utara II mengikuti lomba musabaqoh tilawatil Qur'an (MTQ) tingkat kecamatan.
Kegiatan yang di selenggarakan di masjid Baitul Kholik kecamatan setempat di buka oleh asisten I Walikota Lubuklinggau Izhar Safawi.
Dalam kesempatan itu izhar mengatakan bahwa kegiatan tersebut hendaknya sebagai wadah meningkatkan syiar islam, selain itu kegiatan yang demikian itu harus dimaknai sebagai upaya menyemarakkan syiar islam dengan nuansa silaturahim di lingkungan msyatrakat sehingga akan mewujdkan hubungan kekeluargaan dan keharmonisan antara masyarakat.
Lebih lanjut izhar mengrapkan dengan terselenggaranya kegiatan tersebut MTQ hendaknya dapat menumbuhkan rasa kecintaan terhadap geliat keislaman dengan terus meningkatkan pengetahuan dan pemahaman terhadap al-quran.
Selain itu dengan adanya kegiatan yang lebih didominasi oleh anak anak dan remaja tersebut merupakan salah satu regenerasi yang baik dalam menciptakan kultur keislaman di masa depan dengan terus memberikan pembinan dan pemahaman terhadap mereka, jelasnya.
sementara itu camat setempat saiful effendi mengatakan bahwa kegiatan tersebut merupakan salah satu meningkatkan kreatifitas dan dalam rangka meningkatkan kecintaan kita terhadap baca al-quran selain itu sebagai upaya mencegah terjadinya buta aksara al-quran, untuk itu kepada peserta yang hadir hendaknya dapat mengikti perlombaan dengan baik,
Ditempat yang sama ketua panitia pelaksana lomba tersebut Waidi mengatakan bahwa kegiatan tersebut akan berlangsung selama dua hari dua malam dan akan dirtutup pada rabu (24/20 mendatang.
Untuk peserta yang mengikuti lomba tersebut merupakan utusan dari sepuluh kelurahan di wilayah kecamatan Lubuklinggau utara II dengan total peserta sebanyak 54 santri. Jelasnya,
Sementara itu sektretaris dewan hakim Sakban mengatakan sistem penilaian yang di berlalukan dalam perlombaan tersebut antara lain tajuid, fasoha, lagu dan suara, dewan hakim yang memberikan penilaian tersebut antara lain Mas Guntur untuk dewan Hakim lagu, kemudian Said dewan hakim Tajuid, Hasan Basri dewan hakim Suara, dan fasoha dewan hakim Imam Nawawi.
Perlu diketahui dalam pembukaan lomba MTQ tingkat kecamatan Lubuklinggau utara II tersebut antara lain , Kabag Kesra setda Kota Lubuklinggau Zainal Abidin Krj, KUA kecamatan, Ketua TP PKK kecamatan dan kelurahan serta perangkatnya, Lurah dilingkungan kecamatan Lubukkinggau Utara II pengurus Masjid, Tohoh Agama, dan Masyarakat setempat. (CW-01)
Berita Utama
23 Februari 2010
Puluhan Santri ikuti lomab MTQ
Top Reader
-
LUBUKLINGGAU- Beredarnya isu menyesatkan mengenai dua sejoli yang sedang berhubungan intim dan tidak bisa lepas (gancet) hebohkan warga Lubu...
-
LUBUKLINGGAU- Mengejutkan. Ternyata antenna yang dipasang ditower PT Telkomsel menyebarkan radiasi tinggi yang menimbulkan dampak kesehatan ...
-
*Operasional Terkendala Izin Slot Time MUSI RAWAS- Rencana penerbangan reguler melalui Bandara Silampari untuk pesawat komersil dengan rute ...
-
MUSI RAWAS- Pembukaan jalur penerbangan Lubuklinggau-Jakarta via Bandara Silampari Mura-Bandara Sokarno Hatta Cengkareng Jakarta menuai suks...
-
LUBUKLINGGAU- Dua orang tersangka jambret nyaris tewas dikeroyok massa. Keduanya adalah Doni (20) dan Eko Saputra (26), keduanya warga Jl Ga...
0 komentar:
Posting Komentar