19 Februari 2010

24 Februari, PAN Tetapkan Calon

Calon Mengembalikan Formulir
Bupati
1. Sambas
2. Ratnawati Ibnu Amin
3. Senen Singadilaga
4. Sarkowi Wijaya
Wakil Bupati
1. Sudirman Masuli
2. Akmaludin
3. M Ali
Sumber: Tim Pemilukada PAN Musi Rawas

MUSI RAWAS-
Pembatasan waktu pengembalian formulir oleh DPD PAN Musi Rawas terkait pencalonan bupati dan wakil bupati, membuat para calon menyerbu partai berlambang matahari ini. Bahkan sudah tujuh orang calon yang mengembalikan formulir.
“Waktu pengambilan formulir sudah habis hari ini (Kamis, 18/2). Sedangkan untuk pengembalian formulir kami tunggu hingga akhir pekan ini, bahkan hingga sekarang sudah tujuh calon yang mengembalikan formulir,” jelas Sekretaris Tim Pemilukada PAN Musi Rawas, Fery Fy, kemarin.

Adapun ketujuh calon itu dijelaskan Fery, untuk calon bupati adalah Sambas, Ratnawati Ibnu Amin, Senen Singadilaga dan Sarkowi Wijaya. Sedangkan calon wakil bupati adalah Sudirman Masuli, Akmaludin dan M Ali.

Setelah para calon mengembalikan berkas, menurut Ketua Tim Pemilukada PAN Musi Rawas Gabriel H Fuady, maka nama-nama calon tersebut akan digodok oleh tim guna penetapan pasangan yang diusung PAN. Namun dalam penggodokan itu, para kandidat harus mempresentasikan visi dan misinya.

“Direncanakan presentasi dari masing-masing calon pada 22 hingga 23 Februari, lokasinya di Hotel Lintas,” jelasnya sambil menambahkan dari presentasi masing-masing calon, selain diketahui visi dan misinya, juga akan diketahui kans calon tersebut memenangkan pemilihan.

Hasil dari presentasi masing-masing kandidat, menurut Gabriel akan kembali digodok oleh tim. Puncaknya Rabu 24 Februari akan dilakukan pleno penetapan pasangan calon dari PAN. “Pada pleno itulah akan kami tetapkan pasangan yang diusung PAN,” pungkas Gabriel. (ME-01)

0 komentar:

Top Reader

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More