19 Februari 2010

Lonsum Mulai Bantu Perbaiki Jalan Hancur

KARANG DAPO-Kerusakan jalan yang cukup parah di banyak titik dalam Kecamatan Karang Dapo sedikit mulai tertangani. Camat Karang Dapo, Azhar Ibrahim mengungkapkan walaupun masih bisa dikatakan rusak namun jalan di Karang Dapo sudah mulai bisa dilewati.

Kerusakan jalan di Karang Dapo akibat hujan dan faktor lain menurut Azhar Ibrahin cukup banyak. Bahkan banyak kerusakan yang sangat parah sehingga tidak bisa dilewati kendaraan, salah satunya di Simpang Tiga dekat Mapolsek.

“Kerusakan jalan yang parah sudah sedikit tertangani. Pihak perusahaan diantaranya Lonsum sesuai dengan permintaan kita sudah mulai membantu dan melaksanakan kewajbannya memperbaiki titik jalan yang rusak parah,” kata Azhar.

Perbaikan yang telah dilaksanakan diantaranya dengan penimbunan Koran di lokasi jalan yang berlumpur. Selain itu dengan membuat siring pinggir jalan sebagai antisipasi ketika hujan turun air bisa mengalir lancar tidak menimbulkan genangan.
“Namun itu tadi akibat hujan cukup banyak jalan yang rusak sehingga belum tertangani secara menyeluruh. Minimal saat ini jalan sudah mulai bisa dilewati walaupun belum lancar,” informasinya.

*Ketinggian Air Normal
Selain itu Azhar juga mengungkapkan pihaknya masih terus siaga terhadap datangnya banjir, mengingat prediksi curah hujan masih akan tinggi.
“Makanya kita tetap siaga memantau ketinggian air sungai khususnya saat hujan di Karang Dapo atau bagian hulu. Sebab biasanya ini akan membuat terjadinya banjir bandang atau banjir kiriman,” ungkap Azhar.

Menganao kondisi terkini, Azhar mengungkapkan normal. Khususnya untuk ketinggian air sungai normal dan tidak ada kawasan yang tergenang.
“Untuk satu dua hari ini tampaknya aman karena kondisinya normal. Namun kita tetap waspada,” kata Azhar yang trus bereda di Karang Dapo. (ME-02)

0 komentar:

Top Reader

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More