09 Desember 2009

Jambret Bermotor Sikat Berkas CPNSD

LUBUKLINGGAU-Sial dialami Ririn Marinta Phalofi (21) warga Kelurahan Siring Agung No.47 RT.04 Kelurahan Siring Agung. Berkas penting untuk mengurus CPNSD di Pemkot Lubuklinggau dijambret dua pengendara sepeda motor Suzuki Satria FU.

Aksi penjambretan tersebut terjadi Selasa (8/12) sekitar pukul 08.30 WIB di Kelurahan Simpang Periuk Kecamatan Lubuklinggau Selatan II. Menyebabkan korban kehilangan ijasah S1 juruan Ekonomi Akutansi beserta foto copy legalisir, kemudian transkrip nilai S1 bersama foto copy legalisir.

Juga kartu pencari kerja (AK1), Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK), KTP, Nomor Ujian CPNSD Kota Lubuklinggau yakni nomor 73340626. Juga uang Rp 450 ribu serta ATM Bank Sumsel serta foto milik korban.

Diceritakan ayah korban Salman Efendi (47), ketika bertemu Musirawas Ekspres di Mapolres Lubuklinggau. Pagi naas itu setelah mengetahui Ririn lulus penerimaan CPSND Kota Lubuklinggau, mereka hendak ke ke BKD, guna menanyakan syarat-syarat berkas.

Makanya menggendarai sepeda motor Honda Supra X, Salman membocengkan anaknya menuju Kayu Ara. Namun baru sampai di Simpang Periuk, tiba-tiba ada pengendara sepeda motor Satria FU mendekat dari belakang. Kemudian memepet sepeda motor, dan dengan cepat menarik tas milik Ririn.

Awalnya Salman melakukan pengejaran, tapi sampai di dekat Jalan Padat Karya II, ia terjatuh makanya tidak berhasil mengejar tersangka. ”Kalau saja tidak terjatuh, mungkin saya bisa mengekar tersangka,” jelasnya.

Kasus ini kemudian dilaporkan ke Polres Lubuklinggau. Bahkan juga diinformasikan ke BKD Lubuklinggau, guna tindak lanjut berkas pengajuan CPSND yang hilang. “Saya sudah melpaor ke BKD,” pungkasnya. (ME-01)

0 komentar:

Top Reader

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More