Perolehan Suara Pilkades Madang Kecamatan Sumber Harta
1. Latif Akil : 555 suara
2. Indra Gunawan : 814 suara
Jumlah : 1.369 suara
Suara Tidak Sah : 9 suara
*’Duel Sengit’ Mantan Kades Vs Mantan Pjs Kades
MUSI RAWAS-Pertarungan antara mantan Kades dengan mantan Pjs Kades dalam Pemilihan Kades (Pilkades) Madang Kecamatan Sumber Harta akhirnya dimenangkan mantan Kades. Adalah Indra Gunawan yang merupakan mantan Kades sukses mengungguli mantan Pjs Kades, Latif Akil dalam pesta demokrasi di Desa Madang yang sedari awal sudah menunjukkan tensi persaingan yang sangat tinggi.
Menurut Ketua Panitia, Suharto Pilkades Madang yang molor dan sempat mengalami perubahan jadwal dan pergantian kepanitian dilaksanakan Selasa (29/12).
“Hasil akhir Pilkades Calon dengan nomor urut satu yakni Latif Akil mendapatkan 555 suara sementara calon nomor urut dua, Indra Gunawan mendapatkan 814 suara,” ungkap Suharto kepada Musirawas Ekspres via telepon kemarin (29/12). Dengan demikian Indra Gunawan menjadi pemenang dan ditetapkan sebagai Kades Madang terpilih dari hasil Pilkades.
Disampaikan Suharto pelaksanaan Pikades Madang kemarin pada intinya terlaksana dengan sukses. Pesta demokrasi tersebut dilaksanakan dalam suasana penuh akrab diliputi dengan persaingan yang cukup sehat. Masyarakat Madang menurutnya sangat antusias datang ke TPS untuk menyampaikan hak suara dan mengikuti proses penghitungan suara. Terlebih lagi masyarakat sangat mendukung terciptanya suasana kondusif saat pelaksanaan Pilkades kemarin.
Menurut Suharto untuk pemungutan suara atau sesi pencoblosan dimulai sejak pukul 08.00 WIB dan ditutup pukul 12.30 WIB.
“Tepat pukul 13.00 WIB dimulai tahapan penghitungan suara yang berakhir pada pukul 15.00 WIB. Semuanya tahapan berjalan lancar, aman dan tertib. Ini semua berkat dukungan semua pihak terkhusus masyarakat Madang,” katanya.
Secara rinci disampaikan Suharto dari hasil penghitungan suara yang disaksikan ratusan warga Madang calon nomor satu yakni Latif Akil mendapatkan 555 suara sementara Indra Gunawan yang merupakan calon dengan nomor urut dua memperoleh 814 suara. Selain itu diketahui ada sembilan suara yang tidak sah,” ungkapnya. Dengan demikian ada 1.378 masyarakat yang menyampaikan aspirasi suaranya dalam Pilkades Madang kemarin.
“DPT (daftar pemilih tetap) pada Pilkades Madang adalah 1.503 dan ada DPT tambahan sebanyak 12 suara,” katanya. Dari sana terlihat jelas bahawa tingkat partisipasi masyarakat dalam mensukseskan Pilakdes Madang untuk memilih pemimpin enam tahun ke depan cukup tinggi. (ME-02)
Berita Utama
30 Desember 2009
Indra Gunawan Menangkan Pilkades Madang
Top Reader
-
LUBUKLINGGAU- Beredarnya isu menyesatkan mengenai dua sejoli yang sedang berhubungan intim dan tidak bisa lepas (gancet) hebohkan warga Lubu...
-
LUBUKLINGGAU- Mengejutkan. Ternyata antenna yang dipasang ditower PT Telkomsel menyebarkan radiasi tinggi yang menimbulkan dampak kesehatan ...
-
*Operasional Terkendala Izin Slot Time MUSI RAWAS- Rencana penerbangan reguler melalui Bandara Silampari untuk pesawat komersil dengan rute ...
-
MUSI RAWAS- Pembukaan jalur penerbangan Lubuklinggau-Jakarta via Bandara Silampari Mura-Bandara Sokarno Hatta Cengkareng Jakarta menuai suks...
-
LUBUKLINGGAU- Dua orang tersangka jambret nyaris tewas dikeroyok massa. Keduanya adalah Doni (20) dan Eko Saputra (26), keduanya warga Jl Ga...
0 komentar:
Posting Komentar