08 Januari 2010

Tahun ini Rumah Guru di SMA Bingin Teluk Dibangun

MUSI RAWAS-Pada APBD 2010 Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Mura akan membangun tiga komplek perumahan dinas guru di tiga lokasi. Salah satunya perumahan Guru SMA Negeri Bingin Teluk Kecamatan Rawas Ilir.

“Kondisi serta permasalahan yang dikeluhkan guru di SMA Negeri Bingin Teluk memang sudah diketahui Disdik Mura, namun selama ini kita membangun untuk skala prioritas di beberpa sekolah yang memang letak dan wilayahnya cukup jauh dan rawan,” Kata Kabid Logistik Disdik Mura, Hartoyo. Dilanjutkannya pada tahun anggaran 2010 ini pihaknya memang sudah menyiapkan dana untuk membangun perumahan dinas di sekolah ini. Untuk itu diharapakannya kepada kepala sekolah maupun guru SMA Bingin Teluk untuk dapat bersabar.

Sementara itu anggota Komisi IV DPRD Mura, Ismun Yahya menuturkan pihaknya mengharapkan pemerintah untuk dapat benar-benar memperhatikan kesejahteraan guru terutama yang mengajar di daerah terpencil.

“Sepeti apa yang dialami tenaga pendidik di SMA Bingin Teluk saya merasa prihatin karena terlihat masih kurangnya perhatian dari pemerintah untuk memperhatikan tenaga pendidik,” katanya.

Dilanjutkannya, berdasarkan pantauan serta temuan di lapangan memang diakunya masih banyak permasalahan pembangun gedung-gedung sekolah. Maka pihaknya akan melakukan peninjauan lebih lanjut ke lokasi-lokasi pembangunan sekolah yang ada di Kabupaten Mura. Tujuannya agar mendapat gambaran yang jelas tentang pembangunan maupun perhatian pemerintah terhadap sector pendidikan.
Konkretnya pada Februari 2010 ini anggota DPRD kususnya Komisi IV akan turun ke lapangan sesuai Dapil masing-masing sehingga dapat menyerap aspirasi serta kendala yang dihadapi dalam hal bidang pendidikan ini.(ME-07)

0 komentar:

Top Reader

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More