LUBUKLINGGAU-Pengendara sepeda motor maupun mobil yang sering melewati jalan Depati Said Kelurahan Sidorejo Kecamatan Lubuklinggau Barat II harus ekstra hati-hati. Pasalnya mulai dari depan Kejaksaan Negeri Lubuklinggau sampai didepan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Lubuklinggau kondisi jalan banyak yang berlubang-lubang. Kondisi jalan rusak tersebut sudah lama terjadi. Uniknya belum ada tanda-tanda dari Pemerintah Kota (Pemkot) Lubuklinggau untuk memperbaikinya.
Berdasarkan pantauan Musirawas Ekspres Jumat (22/1) hampir di sepanjang jalan tersebut banyak yang berlobang, terutama yang terdapat persis didepan kantor pemuda dan olahraga Musirawas lobang sudah tampak membesar, jika tidak segera diperbaiki kondisi tersebut akan semakin parah,
Tidak itu saja kondisi tersebut selain akan memperparah kondisi jalan akan membahayakan penguna jalan.
Tukang ojek Beni yang mangkal tidak jauh dari lokasi ketika dikofirmasi Musirawas Ekspres mengakui kondisi jalan sudah dipenuhi lobang. Sehingga siapapun yang melintas dijalan tersebut harus ekstra hati-hati.
Dikatakannya dengan jeleknya kondisi jalan tersebut bisa dikatakan Pemkot Lubuklinggau belum sepenuhnya merata dalam perbaikan jalan. Padahal kondisinya sudah semakin parah. Bahkan setiap hari orang-orang penting di jajaran Pemkot Lubuklinggau sering melewati jalan tersebut. “ Kalau hujan turun lobang tidak terlihat, hal itu bisa membahayakan pengendara, untuk itu kami berharap Pemkot dalam hal ini Dinas Pekerjaan Umum segara memperbaikinya,” harapnya.
Sementara itu salah seorang warga inisial AJ mengatakan beberapa waktu lalu ada petugas dari Dinas PU sudah memantau kondisi ini. Menurut penuturan petugas tersebut dalam bulan ini jalan yang berlobang akan di tampal termasuk jalan Depati Said. “Kendati sudah berjanji akan diperbaiki tetapi hingga saat ini belum ada tanda -tanda akan di tampal padahal lobang sudah semakin besar,”ungkapnya.(CW-01)
0 komentar:
Posting Komentar