25 Januari 2010

Ratusan Warga Ikuti Penyembuhan Mutiara Imam

LUBUKLINGGAU-Ketua panitia pelaksana kegiatan penyembuhan alternative Mutiara Imam cabang Kota Luuklinggau, Dedek Baeten SH memerediksi ratusan warga Bumi Sebiduk Semare dan Lan Serasan Sekentenan bakal mendatangi program penyembuhan gratis yang bakal diselenggarakan di Lapangan Merdeka, selama satu bulan penuh.

"Antusias masyarakat yang ingin berobat sangat tinggi. Hal ini terlihat dari banyaknya permintaan supaya penyelenggaraan penyembuhan yang dilakukan oleh KH M Yusuf Ismail dipercepat waktunya. Tapi kami dari panitia penyelenggara tetap komitmen untuk memulainya pada tanggal 26 Januari hingga 26 ferbruari, pukul 19.30 Wib hingga selesai," ujarnya, kepada wartawan.

Menurutnya, program penyembuhan gratis bertajuk pesona nada, dakwah dan penyembuhan teknologi rohani tersebut, tidak hanya sekedar memberikan terapi penyembuhan belbagai penyakit dan siraman penyejuk rohani dan penebal iman, akan tetapi masyarakat yang datang juga disuguhi penampilan artis Jakarta, seperti Tatang KDI dan Seni kondang In. "Sama sekali tidak ada biaya seperserpun yang kami pungut, silahkan datang ke lapangan Merdeka untuk penyembuhan penyakit yang selama ini diderita," anjurnya.

Sementara itu, Ketua Yayasan Mutiara Imam Pusat Jakarta, KH. M Yusuf Ismail mengungkapkan, sistem penyembuhan penyakit yang mereka lakukan dengan cara amaliah, alamiah dan ilmiah. Dengan kata lain, dengan teknik do'a, ramu-ramuan (herbal,red) dan menyembuhan secara langsung.

"Allah SWT, tidak pernah memberikan kesulitan diluar kemampuan umat-Nya. Begitu juga dengan penyakit, Insya' Allah dengan seizin-Nya jualah akan dapat sembuh total. Jadi selain diberikan siraman rohani dan penyembuhan secara langsung dari 15 anggota Mutiara Imam, warga yang datang juga akan dibekali ilmu meracik obat dari tumbuh-tumbuhan, sehingga mereka dapat mengobati dirinya sendiri secara teratur dan continue," ungkapnya.

Disamping itu, Ulama berparas putih bersih dan berperawakan tinggi besar serta kerap disapa sebutan Aba ini mengungkapkan, program penyembuhan ini akan dibuka langsung oleh Pembina Yayasan Mutiara Imam Jakarta, M Irsyad Sudiro, mantan ketua badan kehormatan DPR RI . "Insya Allah beliau akan datang membuka program penyembuhan ini. Dan semoga nantinya juga dihadiri unsur pimpinan dan muspida di Kota Lubuklinggau," harapnya.

Ketika ditanya maksud serta tujuan dilaksanakan program penyembuhan diatas, dengan tutur kata lembut serta bersahaja, KH M Yusuf Ismail menyatakan semuanya dilakukan semata-mata untuk mencari ridho Allah SWT dan kebaikan bagi masyarakat luas. "Mutiara Imam sudah berkeliling Indonesia melakukan program penyembuhan ini. Tidak ada maksud lain, hanya sekadar ingin meringankan beban umat yang sedang menderita penyakit dan mengajak mereka lebih mendekatkan diri pada Allah SWT," pungkasnya. (ME-07)

0 komentar:

Top Reader

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More