14 Januari 2010

Angka Pengangguran Dilinggau Terus Meningkat LUBUKLINGGAU-Mengejutkan. Ternyata anggka pengangguran diwilayah Kota Lubuklinggau per tahunnya terus mengalami peningkatan yang cukup signipikan. Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) akhir tahun 2008 pengangguran diwilayah Lubuklinggau sudah mencapai 1.349 orang atau bertambah 36 orang dari data yang tercatat akhir tahun 2007. Tingginya tingkat pengangguran diwilayah sebiduk semare disebabkan lapangan kerja yang tersedia tidak sebanding dengan jumlah pencari kerja. Kepala Badan Pusat Statistik Kota Lubuklinggau, Helmi Tarmizi melalui Pelaksana Tugas Statistik Sosial Sukendro Suryo Wiguno,Rabu (13/1), mengakui, lapangan kerja yang tersedia tidak sebanding dengan jumlah pencari kerja, sehingga dari tahun ke tahun angka pengangguran terbuka terus meningkat. “ Semakin tahun meningkatnya angka pengangguran, ini mungkin dikarenakan minimnya lapangan kerja di Kota Lubuklinggau,”tegasnya. Bukan Cuma pengangguran yang tinggi, jumlah penduduk diwilayah Kota Lubuklinggau juga setiap tahun terus mengalami peningkatan. Tahun 2007 jumlah penduduk Linggau mencapai 181.068 jiwa, sementara untuk tahun 2008 meningkat mencapai 183.580 jiwa. Jumlah tersebut ditambah hingga Januari 2010 ini mencapai 186.056 jiwa. Peningkatan jumlah penduduk ini kata Sukendro lebih disebabkan karena Lubuklinggau ini sudah menjadi kota sehingga Urbanisasi pendidikan semakin tinggi. Dari urbanisasi inilah setiap hari jumlah penduduk diwilayah sebiduk semare bertambah. Tujuan masyarakat datang ke Kota Lubuklinggau untuk mencari pekerjaan. Tidak itu saja bertambahnya jumlah penduduk tingginya jumlah pelajar dari luar Kota lubuklinggau bersekolah di Lubuklinggau. Untuk pelajar sendiri, tahun 2007 mencapai 12.725 orang, sementara tahun 2008, 16.854 orang, berarti ini sudah jelas pendidikan di Kota Lubuklinggau terus bertmabah. Bagaimana jumlah penggangguran tahun 2009? Sukendro mengatakan untuk tahun 2009 tingkat pengangguran diwilayah Lubuklinggau belum diketahui. Jumlahnya akan disketahui sekitar Maret 2010 mendatang. “Kemudian kalau untuk tahun 2009 belum bisa karena memang dari provinsi belum menyampaikan, paling lambat untuk mengetahui tingkat pengangguran tahun 2009 Maret 2010 mendatang,” pungkasnya. (ME-04)

LUBUKLINGGAU-Mengejutkan. Ternyata anggka pengangguran diwilayah Kota Lubuklinggau per tahunnya terus mengalami peningkatan yang cukup signipikan. Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) akhir tahun 2008 pengangguran diwilayah Lubuklinggau sudah mencapai 1.349 orang atau bertambah 36 orang dari data yang tercatat akhir tahun 2007. Tingginya tingkat pengangguran diwilayah sebiduk semare disebabkan lapangan kerja yang tersedia tidak sebanding dengan jumlah pencari kerja.

Kepala Badan Pusat Statistik Kota Lubuklinggau, Helmi Tarmizi melalui Pelaksana Tugas Statistik Sosial Sukendro Suryo Wiguno,Rabu (13/1), mengakui, lapangan kerja yang tersedia tidak sebanding dengan jumlah pencari kerja, sehingga dari tahun ke tahun angka pengangguran terbuka terus meningkat.

“ Semakin tahun meningkatnya angka pengangguran, ini mungkin dikarenakan minimnya lapangan kerja di Kota Lubuklinggau,”tegasnya.

Bukan Cuma pengangguran yang tinggi, jumlah penduduk diwilayah Kota Lubuklinggau juga setiap tahun terus mengalami peningkatan. Tahun 2007 jumlah penduduk Linggau mencapai 181.068 jiwa, sementara untuk tahun 2008 meningkat mencapai 183.580 jiwa. Jumlah tersebut ditambah hingga Januari 2010 ini mencapai 186.056 jiwa.

Peningkatan jumlah penduduk ini kata Sukendro lebih disebabkan karena Lubuklinggau ini sudah menjadi kota sehingga Urbanisasi pendidikan semakin tinggi. Dari urbanisasi inilah setiap hari jumlah penduduk diwilayah sebiduk semare bertambah.

Tujuan masyarakat datang ke Kota Lubuklinggau untuk mencari pekerjaan. Tidak itu saja bertambahnya jumlah penduduk tingginya jumlah pelajar dari luar Kota lubuklinggau bersekolah di Lubuklinggau. Untuk pelajar sendiri, tahun 2007 mencapai 12.725 orang, sementara tahun 2008, 16.854 orang, berarti ini sudah jelas pendidikan di Kota Lubuklinggau terus bertmabah.

Bagaimana jumlah penggangguran tahun 2009? Sukendro mengatakan untuk tahun 2009 tingkat pengangguran diwilayah Lubuklinggau belum diketahui. Jumlahnya akan disketahui sekitar Maret 2010 mendatang. “Kemudian kalau untuk tahun 2009 belum bisa karena memang dari provinsi belum menyampaikan, paling lambat untuk mengetahui tingkat pengangguran tahun 2009 Maret 2010 mendatang,” pungkasnya. (ME-04)

0 komentar:

Top Reader

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More