21 Mei 2010

Posko Tagana Disinyalir untuk Pesta Miras

*Komisi I DPRD Akan Sidak
LUBUKLINGGAU-
Mengejutkan! Disinyalir posko Taruna Siaga Bencana (Tagana) sering digunakan untuk pesta minuman keras (Miras) dan tempat hura-hura. Bahkan sebelumnya, juga beredar informasi posko ini dijadikan tempat berpacaran.

Karena itulah, Ketua DPRD Kota Lubuklinggau Hasbi Asadiki meminta kepada Kepala Dinas Sosial memberikan pengawasan terhadap aktifitas di posko Tagana. Pengawasan yang dilakukan dalam bentuk kontrol setiap aktifitas terutama bagi taruna yang mendapat piket siaga malam, hal itu guna menghindari penyalahgunaan posko tersebut.

Pernyataan itu ditegaskan Hasbi seusai menghadiri pelantikan DPD Pengajian Al-Hidayah Lubuklinggau-Kabupaten Musirawas di Ball Room Hotel Sempurna, Kamis (20/5). “Setiap kegiatan yang dilaksanakan dalam posko saat malam hari sudah seharusnya diberikan pengawasan sehingga tidak ada penyalahgunaan fungsi seperti yang disinyalir dalam pemberitaan beberapa waktu lalu,” jelasnya.

Sebagai antisipasi adanya aktifitas yang menyalahi aturan dan menyalahi kode etik taruna, dalam waktu dekat ini Komisi I Bidang Pendidikan akan melakukan inspeksi mendadak(sidak) ke posko tersebut. Hal itu perlu dilakukan mengingat ini posko yang berada tepat di belakang kantor dinas sosial itu memang terkesan ada aktifitas di luar kegiatan taruna sebagaimana fungsinya sebagai taruna siaga.

Lanjut Hasbi, hal tersebut tidak menutup kemungkinan terjadi karena sebagian besar taruna para remaja. Sehingga kemungkinan hal-hal yang bersifat hura-hura pasti ada, maka dari itu kontrol yang sifatnya mengawasi aktifitas piket malam sangat penting sehingga tidak menimbulkan hal-hal yang kemungkinan bisa meresahkan masyarakat sekitar maupun merusak nama baik tagana itu dan kalaupun ada kegiatan yang sifatnya hura-hura tidak akan melampaui batas kewajaran.

Ia juga sangat menyayangkan mengenai isu yang berkembang hingga saat ini, bahwa di dalam posko tagana tersebut sering di gunakan sebagai pesta miras dan tempat memadu kasih. (CW-01)

0 komentar:

Top Reader

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More