31 Mei 2010

Bandar Narkotika Transaksi dengan Polisi

LUBUKLINGGAU-Tengku Rahman alias Man Komo (29) warga Lokalisasi Patok Besi RT 7 Kelurahan Sumber Agung Kecamatan Lubuklinggau Utara II, Sabtu (29/5) sekitar pukul 01.00 WIB ditangkap polisi. Pasalnya ia terpancing melakukan transaksi narkotika dengan polisi yang menyamar di Karaoke Kembar Lokalisasi Patok Besi.

Dari tersangka petugas mengamankan satu paket sabu-sabu, dua butir ekstasi dan uang Rp 100 ribu. Kini tersangka mendekam di sel Polres Lubuklinggau untuk mempertanggung jawabkan perbuatannya.

Kapolres Lubuklinggau AKBP Mukhlis melalui Kasat Reskrim AKP Jonson Nadapdap kepada Musirawas Ekspres menjelaskn, bermula adanya dari informasi masyarakat bahwa tersangka sering mengedarkan narkotika. Sehingga dilakukkan pengintaian, ternyata informasi itu benar.

Selanjutnya, anggota Tim Buser Polres Lubuklingau memancing tersangka dengan cara hendak membeli ekstasi tersangka. Setelah sepakat diaturlah pertemuan di depan Karaoke Kembar, setelah bertemu tersangka langsung memberikan ektasi yang hendak dibeli dan siap dibayar dengan uang Rp 100 ribu.

“Jangan bergerak, saya polisi kamu ditangkap,” kata polisi yang menyamar, hingga Tengku hanya bisa terdiam. Tak lama kemudian muncul polisi lainnya, Tengku pun digeledah ternyata di kantong celananya ditemukan satu paket sabu-sabu.
Sementara itu berdasarkan pengakuan tersangka, ia menjual sabu-sabu dan ineka hanya untuk senang-senang saja. “Untuk hepi-hepi be,” jelasnya singkat ketika ditanya Musirawas Ekspres. (CW-02)

0 komentar:

Top Reader

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More