02 Januari 2010

LDII Adakan Sosialisasi Narkoba

LUBUKLINGGAU-Sebagai wujud tanggung jawab terhadap umat Islam agar terbebas dari segala hal yang merusak peradaban kehidupan, Lembaga Da'wah Islam Indonessia (LDII) Kota Lubuklinggau, melakukan sosialisasi narkoba. Sosialisasi ini dilaksanakan Kamis (31/12) sekitar pukul 20.00 WIB di Masjid Al Barokah Kelurahan Mesat Seni Kecamatan Lubuklinggau Timur II.

Kegiatan ini dilaksanakan LDII bekerja sama dengan BNK kota Lubuklinggau, bahkan langsung dibuka oleh Ketua BNK Kota Lubuklinggau SN Prana Putra Sohe. Adapun narasumber yang memberikan materi dari BNK.

Ketua Pelaksana Kegiatan Hari Suwarno kapada Musirawas Ekspres, mengatakan kegiatan tersebut bertujuan untuk dapat membina generasi muda, serta memberikan pegetahuan tentang bahaya narkoba yang semakin mengancam. "Sehingga dengan pembinan ini diharapakan para generai muda khususnya di kota Lubuklinggau dapat terbebas dari narkoba," ungkapnya.

Sementara itu Ketua LDII kota Lubuklinggau Eko Budianto mengatakan dalam pergantian tahun ini pihaknya sengaja melaksanakan kegiatan bermakna. "Terselenggaranya kegiatan ini berkat kerja sama dan keterbukaan LDII kepada masyarakat, lurah dan camat setempat serta BNK," jelasnya.

Eko juga mengatakan bahwa LDII yang sekarang berbeda dengan yang dulu. Sekarang LDII siap dan sangat terbuka untuk bekerjasama dengan semua elemen baik masyarakat maupun pemerintah dalam melaksakan program pemerintah. "Tidak hanya itu supaya program dapat terlaksana dengan baik LDII saat ini juga telah bekerja sama dengan BKRMI kota Lubuklinggau," jelasnya.

Sosialisai narkoba ini dikatakan Eko, merupakan agenda tahunan LDII Kota Lubuklinggau, dengan harapan pengetahauan yang diberikan oleh BNK ini akan dapat memberikan informasi terhadap bahaya narkoba. "Ini merupakan upaya pembinaan terhadap mental remaja agar mengetahui kondisi saat ini yang dituntut kehati-hatian terhadap bahaya narkoba, sebab generasi muda merupakan generasi yang mandiri, sehingga mesti diperhatikann supaya mereka tidak terjerumus kedalam hal yang sesat," jelas Eko.

Selain mengadakan sosialisai LDII juga berupaya memperluas guru ngaji dan majlis ta'lim. Sebab guru ngaji merupakan pondasi yang baik terhadap perkembagan anak-anak sehingga jika dari anak-anak sudah dibina dengan hal- hal yang baik seterusnya akan baik, disamping orang tua juga harus memeberikan perhataian dan pembiaan terhadap anak-anak.

Sementara Ketua BNK Kota Lubuklinggau SN Prana Putra Sohe dalam kesempatan itu memberikan apresiasi yang tinggi kepada LDII yang memberikan kontribusi yang baik dalam upaya memberatas bahaya narkoba ini. Selain itu, ia juga menghimbau kepada semua jemaah agar selau berhati- hati dan waspada. "Jangan coba-coba dengan narkoba, karena narkoba sama dengan mati," ungkap Nanan.

Lebih lanjut Nanan mengatakan untuk dapat menghindari hal tersebut sebaiknya para generasi muda mesti mengisi di waktu luang dengan kegiatan yang positif, disamping juga ada kepedulian yang tinggi antara sesama untuk saling mengigatkan.

selain itu BNK juga telah meminta kepada seluruh sekolah sekolah untuk mengaktifkan kegiatan ektra kurikuler serta meningkatkan lomba-lomba antar sekolah. Dengan meningkatnya kegiatan yang positif maka akan dapat menghindarkan para pemuda terutama pelajar untuk mendekati narkoba ini, jelas Nanan. (CW-01)

0 komentar:

Top Reader

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More