MUARA BELITI-Guna meningkatkan kapasitas aparatur pemerintahan desa (Pemdes), pihak Kecamatan Muara Beliti menggelar pelatihan Manajemen Pemerintahan Desa di Kantor Camat Kamis (19/11).
Kegiatan tersebut dibuka langsung oleh Camat Muara Beliti, Indra Bazid dengan peserta seluruh Sekdes, Seklur, staf kecamatan dan kelurahan Muara Beliti. Dalam sambutannya Indra Bazid mengatakan, untuk melaksanakan tugasnya mengatur dan mengurus kepentingan masyarakat, perangkat desa diperlukan ilmu pengetahuan sangat erat kaitannya dengan pelaksanaan tugas, peran serta tanggung jawab masing-masing.
“Dengan demikian aparatur Pemdes yang merupakan jaringan kerja sangat diperlukan mengerti ilmu manajemen,” katanya. Ditambahkannya, Untuk itu, pada tahun 2009 ini diprogramkan kegiatan peningkatan keterampilan manajemen bagi aparatur Pemdes di Kecamatan Muara Beliti.
“Dari kegiatan ini, diharapkan adanya pencerahan bagi aparatur Pemdes yang mempunyai tanggung jawab pelayanan terhadap masyarakat,” ujarnya. Dijelaskannya, dari pencerahan itu nantinya akan memberikan sinergi bagi aparatur Pemdes untuk berlomba-lomba menata desanya masing-masing melalui pola penerapan manajemen yang baik sehingga desa mengalami kemajuan yang tentunya dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa.
Selanjutnya, Camat Indra juga mengharapkan, agar seluruh peserta memanfaatkan kesempatan tersebut dengan sebaik-baiknya. Karena tanpa manajemen yang baik tentunya keberhasilan desa tidak akan tercapai sebagaimana yang diharapkan.
“Mudah-mudahan dengan waktu yang terbatas tersebut, materi yang didapatkan secara sistematis ini dapat dengan mudah dicerna dan dipahami oleh peserta sehingga dapat diterapkan dalam pelaksanaan tugasnya sehari-hari,” harap Indra.
Sementara itu, salah satu perserta pelatihan yang juga Sekdes Bumi Agung, M Zen Syukri mengatakan, pihaknya sangat mendukung dan berterima kasih dengan adanya kegiatan pelatihan manajemen Pemdes tersebut.
“Dengan adanya pelatihan manajemen Pemdes ini sangat bermanfaat bagi kami dan juga menambah ilmu pengetahuan kami dibidang manajemen,” katanya. Ditambahkannya, setelah mengikuti pelatihan tersebut, apa yang telah didapatkannya akan diterapkan dalam pelaksanaan tugasnya memberikan pelayanan yang baik kepada masyarakat. (ME-06)
0 komentar:
Posting Komentar