03 Juni 2010

9 Juni, Penerbangan Linggau-Jakarta Dibuka

*Ari Narsa : Kapasitas 80 Penumpang, Tiket Rp 650 ribu
MUSI RAWAS-
Akhirnya kepastian penerbangan Lubuklinggau-Jakarta dari Bandara Silampari Mura di Lubuklinggau yang sudah sangat dinantikan masyarakat terungkap. Sudah hampir bisa dipastikan 9 Juni mendatang penerbangan Bandara Silampari Lubuklinggau-Bandara Soekarno Hatta Cengkareng, Jakarta dibuka. Hal ini diutarakan Kepala Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika (Dishub Kominfo) Kabupaten Mura, Ari Narsa JS kepada Musirawas Ekspres kemarin (2/6).

”Rencananya penerbangan reguler Linggau-Jakarta akan dimulai 9 Juni 2010 menggunakan pesawat jenis BAE 146 berkapasitas 8 penumpang. Untuk tiket penerbangan Linggau-Jakarta Rp 650 ribu,” ungkap Ari. Penerbangan sesuai rencana awal kemungkinan akan dibuka lima hari yakni Senin, Rabu, Jum’at, Sabtu dan Minggu. Dan untuk awal pesawat akan parkir di Bandara Sultan Mahmud Badarudin II Palembang. Jadi dalam operasional nantinya rute penerbangan dari Palembang kemudian Linggau baru ke Jakarta. Sebaliknya dari Jakarta ke Linggau dan balik ke Palembang untuk parkir di sana.

Untuk lebih jelas mengenai kepastian penerbangan Linggau-Jakarta ini ditambahkan mantan Kabag Protokol Setda Mura itu akan terungkap dalam konferensi pers yang akan dilakukan pihak Maskapai Penerbangan dan Departemen Perhubungan (Dephub) hari ini dalam rangkaian kegiatan verifikasi atau froving flight. Jadi semuanya akan dijelaskan oleh pihak dari Dephub, mulai dari teknis hingga hal lainnya terkait penerbangan, termasuk, rute, harga tiket.

Lebih rinci disampaikan Ari Narsa mengenai Maskapai Penerbangan yang akan menyiapkan pesawat bukan Riau Airlines karena mereka tidak bisa menyiapkan pesawat jenis Fokker seperti direncanakan sebelumnya.

”Jadi dalam hal ini kita menggunakan pihak ketiga dalam hal ini Avian Star yang menyiapkan pesawat dan PT Komala sebagai pengelola bandaran nantinya,” ungkapnya. Mengenai pesawat jenis BAE 146 yang rencananya akan dioperasikan menurut Ari Narsa lebih besar dibandingkan pesawat jenis fokker. (ME-02)

0 komentar:

Top Reader

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More