LUBUKLINGGAU-Tabrakan sepeda motor Jialing Nopol BG 6350 BM dengan sepeda motor Honda BG 6815 HI terjadi Kamis (17/6) sekitar pukul 07.30 WIB di jalan Yos Sudarso Depan Gudang Kelurahan Jawa Kiri Kecamatan Lubuklinggau Timur II.
Akibat tabrakan itu baik pengendara sepeda motor Jialing, Mindarto (45) warga Jl Bukit Barisan RT 10 Keluarahan Jawa Kiri Kecamatan Lubuklinggau Timur II maupun pengendara sepeda motor Honda Nopol BG 6815 HI yang dikendarai Riduan (50) warga Jl Seroja RT 4 Kelurahan Marga Mulya Kecamatan Lubuklinggau Selatan II menderita luka-luka.
Minarto menderita luka lecet pada tangan kanan, luka lecet pada bagian pipi, menderita pergeseran sendi pada pundak tangan kanan, sehingga harus dirawat di RS.dr Sobirin.
Sementara pengendara sepeda motor Honda, Riduan menderita luka lecet pada bagian tangan dan keseleo kaki kiri.
Kronologis kejadiannya bermula dari sepeda motor Honda yang dikendarai Riduan meluncur dari arah Taba Pingin menuju arah pasar Lubuklinggau. Sesampainya di TKP menabrak sepeda motor Jialing yang dikendarai Minarto yang sedang menyebrangi Jalan Yos Sudarso dari arah kanan kearah kiri jalan (dilihat dari arah Taba Pingin).
Imbasnya kedua kendaraan oleng dan terbalik. Sehingga keduanya terpental. Kemudian warga sekitar yang mengatahui kejadian tersebut langsung membantunya dan melarikannya ke RS.dr Sobirin untuk mendapatkan perawatan atas luka yang dideritanya.
Sementara Polres Unit Laka Lubuklinggau yang mengatahui kejadian tersebut langsung meluncur ke TKP dan membantu korban serta mengamankan kedua kendaraan di Mapolres Lubuklinggau untuk proses lebih lanjut.(CW-02)
Berita Utama
19 Juni 2010
Jialing VS Honda, Dua Luka-Luka
Top Reader
-
LUBUKLINGGAU- Beredarnya isu menyesatkan mengenai dua sejoli yang sedang berhubungan intim dan tidak bisa lepas (gancet) hebohkan warga Lubu...
-
LUBUKLINGGAU- Mengejutkan. Ternyata antenna yang dipasang ditower PT Telkomsel menyebarkan radiasi tinggi yang menimbulkan dampak kesehatan ...
-
*Operasional Terkendala Izin Slot Time MUSI RAWAS- Rencana penerbangan reguler melalui Bandara Silampari untuk pesawat komersil dengan rute ...
-
MUSI RAWAS- Pembukaan jalur penerbangan Lubuklinggau-Jakarta via Bandara Silampari Mura-Bandara Sokarno Hatta Cengkareng Jakarta menuai suks...
-
LUBUKLINGGAU- Dua orang tersangka jambret nyaris tewas dikeroyok massa. Keduanya adalah Doni (20) dan Eko Saputra (26), keduanya warga Jl Ga...
0 komentar:
Posting Komentar