13 Mei 2013

Kadispenda Sidak Pasar


 Kadispenda RL, Hj Susilawati SE MM saat sidak di Pasar Atas Curup

Kadispenda Sidak Pasar

CURUP – Guna memaksimalkan kegiatan penataan pasar, Kepala Dispenda Rejang Lebong (RL) melakukan pendekatan kepada sejumlah pedagang yang berdagang di pasar atas curup. Hal ini terungkap saat Inspeksi Mendadak (Sidak) yang dilakukan oleh Dispenda RL, serta Dinas Koperasi UKM, Perindustrian dan Perdagangan RL, rabu (08/05).

Pantauan Musirawas Ekspres, Sidak mulai dilakukan pada pukul 11.00 WIB. Saat Sidak, Kadispenda RLsecara satu-persatu menunjungi langsung para pedagang pasar yang akan dipindahkan ke lokasi pasar sementara sepanjang perbaikan dan pembangunan sebanyak 258 los Pasar Atas Curup mendatang.
"Kami sangat berharap dukungan dan pengertian para pedagang. Renovasi auning ini dilakukan demi kerapian dan penataan pasar agar menjadi lebih baik," tegas Susilawati.

Dengan adanya los pasar yang lebih tertata, sambung Susilawati, diharapkan nantinya para pedagang dapat lebih nyaman dan aman dalam menjalani usaha perdagangannya. "Kondisi pasar saat ini sudah banyak yang rusak dan perlu perbaikan. Alhamdulillah pemerintah dengan berbagai upaya bisa mewujudkan penataan pasar ini dengan bantuan anggaran pemerintah pusat," kata Susilawati.

Sementara itu, Kepala Dinas Koperasi, UKM dan Perindag RL Endang Usmansyan, SH mengatakan pihaknya belum menentukan jadwal rencana pelaksanaan relokasi pedagang ke lokasi sementara.
“Saat ini, kami masih melakukan sosialisasi terhadap kegiatan renovasi auning pasar ini kepada para pedagang,” ujar Endang.

Selain itu, lanjut Endang, pihaknya juga masih menunggu jalannya tahpan perlelangan atas kegiatan pembangunan tersebut. “Nanti yang akan kita renovasi tidak hanya auning di pasar atas ini saja, melainkan juga sejumlah auning yang ada di pasar bang mego curup,” tegas Endang. (ifn)

0 komentar:

Top Reader

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More