13 Mei 2013

Anji Potong Pita Gardu Induk Poskamling B Srikaton




Anji Potong Pita Gardu Induk Poskamling B Srikaton

TUGUMULYO-Anji, Mantan vokalis Drive didaulat memotong pita dalam rangka meresmikan Gardu Induk (GI) poskamling Kelurahan B Srikaton, Rabu (8/5).   Artis Ibukota yang memiliki Erdian Aji Prihartanto itu juga diminta untuk menjadi juri kehormatan dalam berbagai event yang digelar di lapangan B Srikaton seperti lomba masak nasi goreng antar RT, festival band, futsal, sepak bola dan aneka kegiatan lainnya.

Anji yang lahir Jakarta, 5 Oktober 1979 tampil memukau dihadapan masyarakat B Srikaton. Pada penampilannya Ia juga terlihat berinteraksi dengan beberapa remaja dan tokoh masyarakat B Srikaton. Anji yang ketika itu mengenakan kaos hitam menyanyikan sejumlah judul lagu seperti, kekasih terhebat, berhenti dikamu, ternyata cinta, melepasmu dan diakhiri dengan lagu Drive bersama bintang.   Kehadiran anji merupakan rangkaian tur yang disponsori salah satu perusahaan rokok setelah merilis single keempat Karena Aku Dan Dirimu beberapa waktu lalu. Tur ini dilakukan selama April - Mei 2013.

Lurah B Srikaton, M Badrun mengungkapkan ucapan terimakasih atas partisipasi salah satu perusahaan rokok yang telah mendatangkan Anji dalam meramaikan Kelurahan B Srikaton.

“Adanya kegiatan ini membuat masyarakat Kecamatan Tugumulyo khususnya Kelurahan B Srikaton menjadi terhibur. Selain itu, yang tak kalah menarik adalah digelarnya berbagai lomba antar RT, dimana kegiatan ini sangat positif dalam rangka membina tali silaturahim warga  antar RT,” ujar Badrun.

Terkait diresmikannya Gardu Induk Poskamling Kelurahan B Srikaton, hal ini dilakukan lantaran dalam rangka lebih menggiatkan kembali kegiatan keamanan lingkungan.   Penjagaan lingkungan melalui Poskamling desa makin diitensifkan di Kecamatan Tugumulyo. Hal ini merupakan bentuk antisipasi menghindari aneka tindak kejahatan.

Lurah Badrun juga mengatakan tindak kejahatan di wilayah kerjanya sudah cukup terminimalisir,
ini tidak lain karena warga telah mulai kembali mengaktifkan Poskamling di setiap RT ada.

Mengenai sosialisasi, dirinya mengatakan, sudah dilaksanakan setiap satu bulan sekali dengan mengumpulkan perangkat RT dan sejumlah tokoh masyarakat. “Poskamling yang berada di setiap desa sudah diaktifkan. Mengenai penjagaan dilakukan secara bergilir seminggu sekali,” jelasnya. (ufa)

0 komentar:

Top Reader

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More